Tiap Hari Terjual 200 Ribu Perangkat Android
California - Chief Oxecutive Officer (CEO) Google Eric Schmidt mengklaim perangkat yang bekerja dengan sistem operasi Android terjual 200 ribu unit tiap harinya.
"Sepertinya Android tidak hanya fenomenal tapi sangat fenomenal dilihat dari tingkat pertumbuhan," kata Schmidt pada konferensi Techonomy.
Kendati Google tidak mendapatkan penghasilan langsung dari penggunaan perangkat Android tersebut, dia mengaku senang dengan keberhasilan sistem operasi tersebut. "Percayalah bahwa penghasilan kami cukup besar untuk membayar semua kegiatan Android," sindirnya.
Adapun sistem operasi Google Chrome, menurut Schmidt, akan difokuskan untuk penjualan Netbook yang berbasis komputasi awan atau cloud computing. Perangkat yang berjalan dengan sistem operasi ini, kata dia, akan dipasarkan mulai tahun ini dengan menggunakan chip buatan Intel atau ARM.
"Meskipun berbeda pangsa pasar, mungkin saja Chrome akan mendapatkan keberhasilan yang sama seperti Android," ujarnya.
sumber: http://www.tempointeraktif.com/hg/it/2010/08/05/brk,20100805-269067,id.html